Wednesday 5 February 2014

KIAT MEMOTIVASI ANAK BUAH

Kiat Memotivasi Anak Buah – Memotivasi orang lain bukanlah perkara mudah karena motivasi berkaitan dengan semangat, kemauan atau dorongan dari dalam diri seseorang untuk mencapai sesuatu yang diharapkan. Dengan demikian, motivasi pada diri setiap orang sangat individual sifatnya.

Akan tetapi, jika posisi Anda adalah bos atau atasan, mau tidak mau Anda harus bisa memotivasi anak buah karena berhasil atau tidaknya Anda dalam memimpin, sering diukur dari keberhasilan dalam memotivasi anak buah. Tentu saja motivasi yang Anda berikan akan berpengaruh positif bagi kemajuan perusahaan. Nah, bagi Anda para atasan, simak kiat memotivasi anak buah dari Saul Gellerman dalam bukunya Motivating Superior Performance berikut ini :

1.Berikan keterangan yang mereka perlukan untuk melakukan pekerjaan yang baik. Ingat, komunikasi yang terbuka mempengaruhi kelancaran anak buah dalam menyelesaikan pekerjaan.

2.Berikan kesempatan pada anak buah untuk memberikan respons positif terhadap tugas yang Anda berikan. Respons atau umpan balik merupakan hal yang penting untuk menambah kemajuan Anda. Jangan lupa libatkan mereka dalam keputusan penting.

3.Buat saluran komunikasi yang mudah digunakan untuk menampung semua aspirasi dan pendapat anak buah. Biasakan membuka e-mail dari anak buah dan simak apa yang mereka sampaikan. Jangan menunda membalas e-mail mereka.

4.Pelajari apa saja yang diinginkan setiap karyawan terhadap pekerjaan yang dijalaninya. Ciptakan peluang dan kesempatan untuk mendapatkan apa yang mereka wujudkan dalam berkarier.

5.Berikan ucapan selamat secara pribadi kepada karyawan yang berhasil mengerjakan tugas dengan baik. Ini merupakan cara yang paling efektif untuk memotivasi karyawan.


Artikel Terkait :
10 CARA MENINGKATKAN KEKUASAAN
Pemimpin atau leader pasti memiliki kekuasaan terhadap sejumlah staf dan anak buahnya. Tak heran jika ada yang menyebut pemimpin dengan istilah 'sang penguasa'. Namun, kekuasaan tersebut tidak mampir begitu saja ke pundak pemimpin. Untuk menjadi pemimpin yang mampu berkuasa dengan baik, Anda harus melewati serangkaian proses. BACA SELENGKAPNYA.

MEMPERSIAPKAN DIRI MENJADI PEMIMPIN
Menurut pakar karier, sebenarnya setiap karyawan harus mempersiapkan dirinya menjadi pemimpin karena cepat atau lambat, terutama karyawan yanng potensial, suatu saat menjadi pemimpin. Nah, Anda yang merasa bakal menjadi pemimpin suatu saat kelak, persiapkan diri Anda mulai dari sekarang karena menjadi pemimpin tidaklah mudah. Caranya? BACA SELENGKAPNYA.

0 komentar:

Post a Comment